Pada tanggal 31 Desember 2019, pukul 21.00 WIB, diselenggarakan Perayaan Ekaristi Kudus yang dipimpin oleh Rm. AR Yudono Suwondo Pr., bertujuan untuk merayakan Pesta Santa Maria Bunda Allah sebagai Pelindung dan Nama Gereja Katolik Maguwo, sekaligus mengucap syukur atas seluruh perjalanan hidup di tahun 2018 dan menyambut tahun yang baru, 2019. Setelah perayaan Ekaristi, dilanjutkan dengan acara Pesta Umat di halaman Gazebo. Acara pesta umat dipersiapkan oleh ibu-ibu Stasi Maguwo bersama Panitia Natal dan Pesta Nama 2018.
Acara pisah sambut tahun 2018/2019 diisi dengan beberapa acara, antara lain, sambutan oleh Ketua Dewan Stasi, Bapak Arief Subyantoro, Penerimaan Anggota Putra Altar Baru oleh Rm. Suwondo, Pr. Para musikus OMK dan RBM dengan penuh semangat menyajikan lagu-lagu hiburan. Menjelang pergantian tahun, semua hadirin diajak merefleksikan perjalanan hidupnya dalam tahun 2018 yang dipandu oleh mas Arsenius Danang Afriady. Ketika jarum jam menunjuk pukul 00.00, sekitar 60-an OMK dan RBM menyambut tahun baru dengan kembang api dan tari-tarian, dilanjutkan dengan bakar-bakaran dan nonton bareng sampai pkl 06.00.